
Jagat maya tengah digemparkan oleh beredarnya bocoran isi gugatan cerai yang diajukan oleh komedian sekaligus musisi Andre Taulany terhadap sang istri, Rien Wartia Trigina atau yang lebih dikenal dengan nama Erin. Dokumen gugatan yang tersebar luas di media sosial itu langsung menyedot perhatian publik lantaran memuat sejumlah pengakuan mengejutkan soal penyebab keretakan rumah tangga mereka.
Ternyata, konflik rumah tangga antara Andre Taulany dan Rien Wartia Trigina alias Erin bukanlah hal yang muncul secara tiba-tiba. Berdasarkan isi gugatan yang kini beredar di media sosial @whoopziiy, diketahui bahwa sejak tahun 2018, Andre sebenarnya sudah sempat berniat mengajukan gugatan cerai talak terhadap istrinya. Namun, kala itu ia masih menahan diri dan memilih memberi kesempatan kepada Erin untuk berubah demi mempertahankan rumah tangga mereka.
Sayangnya, niat baik Andre itu tidak membuahkan hasil. Perselisihan justru semakin tajam seiring waktu, dipicu oleh sejumlah perilaku Erin yang disebut membuat Andre merasa tidak dihargai sebagai suami. Dalam gugatan, Erin dinilai kerap menunjukkan sikap tidak menghormati Andre setiap kali dinasihati, mudah marah, dan mementingkan diri sendiri.
Andre bahkan kerap datang sendirian ke berbagai acara keluarga karena hubungan Erin dengan keluarga besarnya disebut memburuk. Gugatan tersebut menggambarkan bahwa Erin sering berselisih dengan keluarga Andre hingga memilih tidak menghadiri acara keluarga besar.
Puncak dari semua kekecewaan Andre disebut terjadi ketika Erin menolak untuk mengurus ibu kandungnya. Peristiwa itu menjadi titik balik yang membuat Andre merasa hubungan rumah tangga mereka tak lagi bisa diselamatkan.
“Pernah pemohon (Andre Taulany) sudah menjadwalkan membeli tiket untuk pergi ibadah umrah ke Tanah Suci bersama orang tua pemohon dan anak-anak termohon (Erin),” demikian bunyi salah satu poin dalam gugatan tersebut.
Namun, rencana itu berakhir batal setelah Erin disebut membatalkan keberangkatan secara sepihak dengan alasan pribadi. Tak hanya itu, dalam gugatan juga tertulis bahwa Erin sempat melontarkan kalimat sinis yang menyakiti hati Andre.
Namun, rencana itu berakhir batal setelah Erin disebut membatalkan keberangkatan secara sepihak dengan alasan pribadi. Tak hanya itu, dalam gugatan juga tertulis bahwa Erin sempat melontarkan kalimat sinis yang menyakiti hati Andre.
Lebih lanjut, dalam berkas itu juga dijelaskan bahwa setelah membatalkan keberangkatan bersama keluarga Andre, Erin justru mengganti rencana perjalanan umrah tersebut dengan keluarganya sendiri.
“Seluruh biaya perjalanan ibadah umrah tetap menggunakan uang dari pemohon,” bunyi lanjutan gugatan itu.
Kejadian tersebut, menurut dokumen yang beredar, membuat Andre merasa sangat kecewa dan kehilangan rasa cinta kepada Erin.
Langkah tegas Andre menunjukkan bahwa keputusannya sudah bulat. Ia diketahui telah mengajukan banding atas putusan sebelumnya, menandakan niatnya untuk bercerai sudah tak bisa digoyahkan lagi.
Meski demikian, Erin masih teguh mempertahankan hubungan tersebut. Ia disebut masih berharap rumah tangganya yang sudah berusia 19 tahun itu bisa diselamatkan dan tidak berujung perceraian.